.quickedit{display:none;}

Rabu, 28 Maret 2018

Lombok Elephant Park Tempat Liburan Asyik di Lombok

Lombok Elephant Park Tempat Liburan Asyik di Lombok. Lombok Elephant Park berada di Jalan Tanjung Sire, Sigar Penjalin, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat. Kawasan wisata ini terbilang mudah untuk dijangkau dari pusat kota Mataram jadi anda tak perlu merisaukan akses jalannya.

Rute yang harus anda lalui untuk tiba di Lombok Elephant Park ini akan dimulai dari Mataram – Pemenang (Senggigi / Pusuk) – Sigar Penjalin – Lokasi wisata.

Sepanjang perjalanan anda dapat melihat petunjuk arah pada setiap persimpangan, jadi tak mungkin tersasar.

Objek wisata LEP ini juga didukung dengan akses jalan memadai karena telah beraspal hanya saja belum dapat dilalui dengan bus besar.

Lombok Elephant Park Tempat Liburan Asyik di Lombok



Taman Gajah Lombok berada dengan lahan yang cukup luas yakni sekitar 3 hektar. Memang bukan kebun binatang yang terlalu luas seperti Bali Zoo yang mencapai 12 hektar.

Namun di Lombok Elephant Park anda dapat menikmati keseruan berlibur di lombok dari sisi berbeda yang lebih asyik.

Lokasi parkir di depan pintu masuk Lombok Elephant Park cukup luas untuk menampung kendaraan pengunjung. Pada bagian bawah sekitar 100 meter sebelum lokasi juga disediakan tempat parkir yang dikelola dengan baik oleh warga sekitar.

Namun sebaiknya, anda memarkirkan kendaraan di tempat yang disediakan oleh pihak pengelola wisata terkecuali jika parkiran sedang penuh.

Lombok Elephant Park ini dibangun untuk memanjakan anda bagi para pecinta hewan. Seperti pada nama tempatnya yakni elephant atau gajah maka daya tarik utama disini adalah berkeliling kawasan sambil menaiki gajah.

Lombok Elephant Park Tempat Liburan Asyik di Lombok

Kebun binatang ini telah menjadi taman bermain bagi wisatawan dan sebagai tempat perlindungan serta konservasi.

Untuk menunjang perkembangan kebun binatang, pihak pengelola sendiri terus melakukan banyak program.

Kebun bintang Lombok Elephant Park sangat tepat bagi anda yang ingin menginginkan nuansa tempat rekreasi baru.

Elephant Meet and Great adalah suatu program yang akan mengajak anda untuk lebih dekat mengenal kepribadian mamalia hebat dan berinteraksi langsung dengan tenang. Terdapat empat gajah yang telah dibawah dari Taman Nasional Way Kambas di daerah Lampung.

Anda dapat mengikuti rutinitas harian mereka ketika memberi makan dan memandikan atau dapat menyaksikan pada pertunjukan pendidikan untuk belajar menganai kebiasan gajah tersebut.

Anda wajib mengetahui satu hal unik inni dari gajah, oh... atau anda telah mengetahuinya ? ya... benar sekali bahwa gajah menggunakan kakinya untuk mendengarkan dan mengunakannya untuk merasakan suatu hal.

Dari telinga gajah yang besar tersebut ternyata apat menangkap gemuruh sunsonik yan dibuat oleh gajah lain dan merasakan getaran pada tanah.

Lombok Elephant Park Tempat Liburan Asyik di Lombok

Lombok Elephant Park menawarkan Safari Ride yang menggunakan biaya tambahan. Dalam kegiatan Safari Ride ini anda dapat berjalan 15 menit denga hewan darat terbesar di dunia ini.
Dan untuk anak-anak yang ingin mencoba safari ride maka tak perlu khawatir arena gajah adalah satu-satunya hewan mamalia besar yang tidak dapat melompat.

Hewan-hewan tropis menarik lain juga ada di Taman Gajah Lombok. Terdapat 10 jenis yang dapat anda lihat selain gajah disini.

Anda bahkan akan mendapatkan kesempatan untuk berfoto dengan burung-burung terindah dengan bulu warna-warni nan lucu. Burung Beo, Kakaktua, Beruang Madu dan hewan lainnya juga melengkapi keragaman binatang di Taman Gajah Lombok.

Bagi anda yang ingin membelikan oleh-oleh bagi keluarga ataupun teman-teman dapat berkunjung ke toko-toko souvenir sekitar kawasan.

Toko souvenir ini biasanya menjual aneka pernak-pernik lucu dan unik khas Lombok Elephant Park. Anda dapat membeli barang yang sesuai keingingan, dan tak perlu khawatir karena untuk masalah harga masih terjangkau isi dompet.

Lombok Elephant Park Tempat Liburan Asyik di Lombok

Manfaat Berlibur di Kebun Binatang  

Setiap kegiatan positif tentu memberikan manfaat yang baik termasuk liburan. Liburan atau travelling di kebun binatang menjadi alternatif banyak orang.

Nah, ternyata dengan berlibur ke kebun binatang kita kan memperoleh manfaat seperti berikut.
  1. Menambah wawasan lebih luas
  2. Menikmati waktu berkumpul bersama keluarga ataupun teman-teman
  3. Mengenal dan mencintai satwa
  4. Meningkatkan kesehatan
  5. Mengenal kehidupan di alam secara langsung
  6. Waktu bermain sambil belajar bagi anak-anak
  7. Meningkatkan kemampuan berbahasa
  8. Membantu anak untuk bereksplorasi
  9. Dapat mengendalikan rasa takut
  10. Belajar dalam mematuhi suatu aturan
Harga Tiket Masuk Wisata Lombok Elephant Park

Anda tak perlu bingung mencari informasi mengenai biaya termasuk tiket masuk wisata Lombok Elephant Park.

Untuk dapat menikmati serunya berlibur disini anda harus membayar tiket masuk dahulu sebesar Rp 50.000,- orang dewasa dan Rp 30.000,- untuk anak-anak. Harga tiket masuk tentu dapat berubah tergantung dari kebijakan dari pihak pengelola.

Namun dengan harga tiket masuk yang murah dan terjangkau ini pasti anda sudah tak pikir ulang untuk berkunjung. Meskipun harga tiket masuk tebilang murah namun tak mengurangi fasilitas wisata yang telah disediakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar