.quickedit{display:none;}

Kamis, 26 April 2018

Wana Wisata Kawasan Hutan di Lembang

Wana Wisata Kawasan Hutan di Lembang. Bandung memang dikenal dengan ragam wisata yang menarik. Daya tarik hutan yang menjadikan udaranya sejuk terbukti mampu menarik wisatawan dari berbagai kota. Wisatawan yang datang kebanyakan pun dari kota dengan udara panas, contohnya Jakarta.

Di Kota Bandung ini, ada salah satu kawasan wisata alam yang sangat terkenal. Kota ini berada di Kabupaten Bandung Barat, yaitu Lembang. Kawasan Lembang ini terkenal dengan wisata alam hutan pinus yang memanjakan mata.

Suasana alam yang hangat dengan perpaduan pohon pinus pun menjadi salah satu spot foto yang sedang hits dan instagraamable banget. Berikut wisata hutan Hits di Lembang :

Wana Wisata Kawasan Hutan di Lembang, wisata bandung, tour bandung
  1. Wana Wisata Hutan Jayagiri Lembang
Wana Wisata Hutan Jayagiri Lembang ini merupakan kawasan wisata hutan pinus yang menyimpan berbagai macam sarana dan prasarana masyarakat sekitar. Hutan jayagiri ini digunakan sebagai pengalir mata air dari pegunungan dan pusat PDAM bagi warga sekitar Hutan Jayagiri. Jalur hutan jayagiri ini juga bisa dipakai sebagai jalan pintas ke Gunung Tangkuban Perahu. Hutan ini menjadi pusat penelitian yang dinaungi oleh Kementrian Perhutani. Dan menjadi pusat kebun pohon karet.

Wana Wisata Kawasan Hutan di Lembang, wisata bandung, tour bandung
  1. Hutan Gunung Putri Lembang
Di Kawasan huan Gunung Putri ini terdapat wisata baru yang unik. Wisata ini memiliki konsep istana bintang. Dimana bintang bintang raksasa jatuh dan bersinar pada malam hari. Moment menyalanya bintang ini pun sering diburu oleh para kaum muda untuk hunting foto. Tempat ini diberi nama wisata “ Bukit Bintang “.

Disini juga terdapat sebuah pohon yang unik. Pohon ini mempunyai bentuk yang melengkung penuh kebawah, sehingga mirip dengan gapura.

Hutan Gunung Putri Lembang juga menyimpan peninggalan sejarah bangsa. Sekitar 3 km dari bukit bintang anda akan menamukan sebuah bangunan tua yang masih kokoh. Bangunan ini dibuat oleh para tentara Belanda sebagai benteng pertahanan mereka pada masa kolonial.

Wana Wisata Kawasan Hutan di Lembang, wisata bandung, tour bandung
  1. Hutan Cikole Lembang
Kawasan Hutan Cikole Lembang ini menjadi salah satu pusat wisata terbesar di Lembang. Kawasan wisata hutan ini memiliki beberapa unit wisata lainnya. Wisata – wisata ini pun memiliki konsep yang berbeda – beda. Mulai dari Terminal Grafika Cikole yang menawarkan suasana menginap di hutan dengan cottage – cottage bak negri dongeng. Orchid forest yang menawarkan wisata menjelajah hutan menaiki jalur jembatan kayu dan jaring – jaring yang panjang. Hingga wisata paintball di Zone 235.

>> Menghabiskan waktu di Bandung ? pilih : Promo Paket Wisata Bandung 2018 

Bersambung......
Selanjutnya kita akan kembali lagi dengan wisata hutan menarik lainnya di Lembang ..............

Tidak ada komentar:

Posting Komentar